10 Kebiasaan Sepele yang Bisa Menyebabkan Otak Rusak -
1. Tidak sarapan
Mereka yang tidak sarapan akan memiliki kadar gula darah yang rendah. Hal ini akan memicu ketidakcukupan nutrisi pada otak padahal otak butuh nutrisi yang cukup untuk tetap bisa bekerja. Akibat kurang suplai nutrisi terutama glukosa, akhirnya kemampuan otak akan cepat menurun.
2. Makan berlebihan
Sikap yang terlalu berlebihan bisa mengeraskan pembuluh darah di otak yang akhirnya dapat menurunkan kekuatan mental. MENTALITY DESTROYER
3. Merokok
Semua orang tahu merokok itu tidak baik untuk kesehatan dan ada banyak dampak buruk yang dihasilkan bagi organ tubuh jika merokok. Khusus untuk organ otak, merokok bisa menyebabkan otak menyusut dan memicu penyakit pikun atau Alzheimer. Sel-sel saraf akan menyusut pada bagian hippocampus dan korteks depan yang berfungsi menyimpan ingatan.Nah... untuk para perokok satu lagi nih peringatan buat kalian dan untuk agan-agan yg suka merokok lebih baik jangan deh OK !!!
4. Konsumsi gula berlebih
Terlalu banyak mengonsumsi gula akan mengganggu proses penyerapan protein dan nutrisi sehingga tubuh akan mengalami kekurangan gizi (malnutrisi) dan akhirnya mengganggu perkembangan otak.
5. Polusi udara
Otak adalah organ yang mengonsumsi oksigen paling banyak dari tubuh. Menghirup udara yang penuh polusi akan mengurangi suplai oksigen ke otak dan akhirnya mengurangi efisiensi otak dalam bekerja.Agan2 yg ada di perkotaan hati-hati polusi udara selain dapat merusak otak juga dapat membunuh kita baik secara peralahan maupun secara cepat makannya gan olahraga ya.... minimal seminggu sekali.
6. Kurang tidur
Tidur akan membuat otak berisitirahat. Kekurangan tidur dalam jangka waktu lama sama saja dengan membunuh sel otak perlahan-lahan karena otak terus dipaksa untuk tetap menyala padahal otak juga butuh istirahat.Jadi inget lagunya bang Haji Rhoma Irama nih wkwkwk
"begadang jangan bergadang kalau tiada artinya"
7. Menutup kepala saat tidur
Tidur dengan kepala ditutup bantal misalnya ato pake tutup kepala kaya gambar diatas, akan meningkatkan konsentrasi karbondioksida ke otak. Saat bernafas dengan kepala tertutup, karbondioksida hasil bernafas akan masuk kembali ke dalam tubuh dan hal itu sangat berbahaya.
hi...h bahaya bnget
8. Tetap bekerja dalam keadaan sakit
Memaksakan diri untuk bekerja atau belajar dalam kondisi sakit sangat tidak baik untuk otak dan akan merusak sel-sel otak.
9. Jarang berbicara
Percakapan akan membantu seseorang untuk terus mengaktifkan sel-sel otaknya, apalagi percakapan yang berbau intelektual. Orang yang jarang berbicara akan membiarkan sel-sel otaknya mati perlahan-lahan karena tidak pernah mengaktifkannya.Ayo berdialog gan
10. Jarang menstimulasi pikiran
Berpikir adalah cara paling baik untuk melatih otak. Kurang menstimulasi otak dengan berbagai hal akan menyebabkan otak menyusut. Sel-sel otak akan mati karena tidak ada sesuatu yang membuat otak berkembang.Maen Rubik Gan ato puzzle sama TTS juga bisa
Title : 10 Kebiasaan Sepele yang Bisa Menyebabkan Otak Rusak ► SEOer Mendem ►
URL : https://mixed-corner.blogspot.com/2012/02/10-kebiasaan-sepele-yang-bisa.html
Jangan lupa untuk membagikan artikel 10 Kebiasaan Sepele yang Bisa Menyebabkan Otak Rusak ini jika bermanfaat bagi sobat.
0 komentar | add komentar
Post a Comment